Pada 10-11 Maret 2023, Ikapi melaksanakan Konferensi Kerja Nasional (Konkernas). Dalam sambutannya, Ketua Umum Ikapi, Arys Hilman Nugraha menyatakan, Konkernas adalah amanat organisasi sebagaimana tertuang dalam AD/ART Ikapi. Konkernas diselenggarakan oleh Pengurus Pusat, dihadiri oleh Dewan Pertimbangan Pusat, Pengurus Pusat, dan Pengurus Daerah, dan diselenggarakan sekurang-kurangnya satu kali dalam setahun. Konkernas membahas hasil-hasil munas dan atau mengevaluasi kebijakan, pelaksanaan program kerja tahun berjalan dan atau mencari jalan untuk mengatasi hambatan-hambatan yang dihadapi, serta menyusun rencana kebijakan dan pelaksanaan program kerja tahun berikutnya.

Konkernas 2023 adalah Konkernas ketiga dalam kepengurusan Ikapi 2020-2025. Meskipun PPKM sudah dicabut, tetapi Konkernas kali ini masih dilaksanakan secara hibrida. Pengurus Pusat (PP) dan Dewan Pengarah Pusat (DPP) sebagian besar hadir secara luring, sementara Pengurus Daerah hadir secara daring. Ketua Umum Ikapi juga mengucapkan terima kasih kepada JXB (Jakarta Experince Board) yang telah banyak mendukung Ikapi, termasuk dalam pelaksanaan Konkernas 2023.

Dalam Konkernas ini, Pengurus Pusat maupun Pengurus Daerah menyampaikan laporan program kerja selama tahun 2022 dan rencana program tahun 2023. Laporan program kerja 2022 dan rencana program 2023 Pengurus Pusat disampaikan kepada peserta Konkernas melalui  Ketua Umum, Arys Hilman Nugraha dan Sekretaris Umum, M. Nurkholis Ridwan. Menurut Ketua Umum Ikapi, meski masih ada kekurangan dan keterbatasan dalam melaksanakan program kerja, tetapi pengurus Ikapi Pusat berhasil menuntaskan beberapa program dengan hasil yang baik. Sebagai contoh Kongres ke-33 IPA (International Publishers Association) yang diselenggarakan pada bulan November 2022.

Baca juga: Rapat Kerja Ikapi 2023

Menurut Ketum Ikapi, Kongres ke-33 IPA yang untuk pertama kali diselenggarakan di Asia Tenggara tersebut berlangsung lancar dan sukses dengan 600 peserta dari 61 negara. Kala itu Ikapi ditunjuk menjadi panitia pelaksana. Pelaksanaan Kongres ke-33 IPA bersamaan waktunya dengan Indonesia International Book Fair (IIBF) 2022, sehingga para peserta dari 61 negara juga dapat berkunjung ke IIBF 2022.

Program-program Pengurus Pusat lainnya, seperti yang disampaikan Sekum Ikapi, M. Nurkholis Ridwan, meski dalam keterbatasan, sebagian besar dapat dijalankan dengan baik. Contohnya penyelenggaraan Festival Hari Buku Nasional 2022 yang dilaksanakan bekerja sama dengan Ikapi Jawa Timur, Indonesia International Book Fair 2022, Indonesia Rights Fair 2022, perubahan logo Ikapi, koordinasi antara Pengurus Pusat dan Pengurus Daerah, kerja sama dengan asosiasi penerbit regional dan internasional, pendataan anggota Ikapi, pembahasan permasalahan ISBN, pembajakan buku, dan HET dengan pihak pemerintah/terkait, serta beberapa program lainnya.

Sementara itu, masing-masing Pengurus Daerah yang hadir juga melaporkan program kerja tahun 2022 serta rencana 2023. Dalam pelaksanaan program kerja, beberapa Pengurus Daerah mengalami kesulitan terkait pandemi dan hal teknis seperti kepengurusan yang baru. Namun, secara umum, para Pengurus Daerah semangat untuk melaksanakan program kerja 2023 dan memulai relasi serta kreativitas baru.

Pada hari terakhir Konkernas, dirumuskan Keputusan Konkernas 2023 Ikapi yang terdiri dari 9 butir dan dibacakan oleh Sekum Ikapi. Keputusan Konkernas kemudian akan disampaikan kepada seluruh Pengurus Daerah. []

Skip to content